[language-switcher]
Beranda  Berita

Tingkatkan Kinerja Satgas Saber Pungli, Irwasda Pimpin Raker di Aula Ditlantas Polda Kalteng

Humas.polri.go.id – Polda Kalteng – Sebagai bentuk evaluasi terhadap kinerja Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) di Kalteng, Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Ilham Salahudin, S.H., M.Hum., melalui Irwasda Kombes Pol. Iman Prijantoro, S.H., memimpin Rapat Kerja di Aula Direktorat Lalu Lintas, Mapolda, Rabu (05/02/2020) pagi.

Dijelaskannya, sesuai dengan visi dari UPP (Unit Pemberantasan Pungli) terwujudnya pelayanan publik pada kementerian dan lembaga agar tercipta pemerintah bebas dari Pungli harus menjadi pedoman bagi personel yang terlibat dalam Satgas.

“Untuk itu, kami berharap semua tim supaya bahu membahu dalam merumuskan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2020 ini,” ungkapnya.

Ditambahkannya, kegiatan preemtif berupa sosialisasi yang dilakukan anggota dilapangan untuk lebih dimaksimalkan kembali guna mencegah tindakan penegakan hukum (preventif) kepada objek pemeriksaan.

“Menurut data yang dilakukan anggota selama tahun 2019 lalu setidaknya ada 5.663 kegiatan sosialisasi. Namun, kita tidak bisa memungkiri jika di kewilayahan masih menemukan berbaga permasalahan diantaranya sinergitas lintas instansi pemerintah yamg tergabung dalam Satgas Saber Pungli sulit dilaksanakan karena beban tugas masing – masing instansi dan belum tersedianya kantor sekretariat Satgas Saber Pungli Provinsi,” pungkasnya.(dkk)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolres Lumajang Terima Penghargaan Inspiring Profesional dan Leadership Award 2024
Bhabinkamtibmas Pocanan Amankan Senam Bersama Hari Aktivitas Fisik Sedunia
Kunjungan Serdik Sespimti Dikreg ke-33, Kapolres Malang Paparkan Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024
Satlantas Polres Kediri Kota Melaksanakan Gatur Pagi di 21 Titik Jalan Raya
Bhabinkamtibmas Ngronggo Pantau Pertandingan Sepakbola Gala Siswa Indonesia Antar SMP se-Kota Kediri
Polsek Mojoroto Tangani Kasus Penanganan Kecelakaan Tunggal di Simpang Tiga Ngampel Kediri
Lihat Semua
WordPress Lightbox