[language-switcher]
Beranda  Berita

Gelar Kapolres Cup 2023, Kapolres : Jaga Sportifitas!

Polres Tanjung Jabung Timur, Dalam rangka lebih mendekatkan diri  dengan masyarakat dan mencari bibit unggul dalam olahraga Bola Voli, Polres Tanjung Jabung Timur mengadakan turnamen Bola Voli Kapolres Cup 2023 di Gedung Olah Seni (GOS) Paduka Berhala, Senin, tanggal 2 Oktober 2023.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Bupati Tanjung Jabung Timur, Bpk. Romi Haryanto, SE, serta Kapolres Tanjung Jabung Timur, AKBP Heri Supriawan, S.IK. M.H.

 

Dalam sambutannya, Kapolres Tanjung Jabung Timur, AKBP Heri Supriawan, S.IK. M.H, menyampaikan pesan dan harapannya terkait dengan turnamen ini. Beliau mengungkapkan:

 

“Saya merasa bangga dan terhormat bisa berada di sini pada hari ini dalam rangka pembukaan Turnamen Bola Voli Kapolres Cup 2023.” Tutur Kapolres.

 

Turnamen ini bukan hanya tentang kompetisi, tetapi juga tentang semangat persatuan dan sportivitas. Kami, di Kepolisian Republik Indonesia, memiliki komitmen yang kuat untuk mendukung pembangunan daerah, dan salah satu cara kami melakukannya adalah dengan menggelar acara olahraga seperti ini.

 

Kami berharap agar semangat persaingan yang sehat akan mendominasi turnamen ini, dan para atlet akan bersaing dengan etika dan sportivitas yang tinggi. Kami juga berharap bahwa melalui kegiatan ini, akan lahir atlet-atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Tanjung Jabung Timur di tingkat nasional.

 

Kami akan terus mendukung acara olahraga seperti ini dan berharap agar kegiatan ini akan semakin besar dan lebih sukses di masa depan. Selamat bertanding kepada semua peserta, semoga kita semua dapat mengambil hikmah dan kenangan indah dari Turnamen Bola Voli Kapolres Cup 2023 ini.”
WhatsApp Image 2023 10 03 at 07.36.40

Sementara itu, Bupati Tanjung Jabung Timur, Bpk. Romi Haryanto, SE, juga memberikan sambutan. Beliau menyatakan:

 

“Atas nama pemerintah daerah, saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Kapolres Tanjung Jabung Timur beserta jajaran yang mana ini merupakan bentuk nyata dan dalam mendukung pembangunan Kabupaten Tanjung Jabung Timur, khususnya di bidang olahraga.

 

Kegiatan Turnamen Bola Voli Kapolres Cup 2023 ini adalah contoh nyata dari bagaimana olahraga dapat mempersatukan masyarakat dan menciptakan semangat persaingan yang sehat. Olahraga adalah sarana yang luar biasa untuk membangun karakter, disiplin, dan kerjasama tim.

 

Kami berharap apa yang dilakukan hari ini oleh Bapak Kapolres dapat dipertahankan dan bahkan lebih ditingkatkan. Kami, pemerintah daerah Kabupaten Tanjung Jabung Timur, siap mendukung program Kapolres beserta jajaran. Kami berharap agar kegiatan ini tidak hanya berhenti pada tingkat kabupaten, tetapi juga bisa melibatkan kompetisi tingkat provinsi.

WhatsApp Image 2023 10 03 at 07.35.55

 

Terakhir, saya ingin mengingatkan kepada semua peserta untuk selalu menjaga sportivitas dalam bertanding. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini, kita dapat melahirkan atlet-atlet yang berprestasi dan dapat membanggakan Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Selamat bertanding, semoga yang terbaik meraih kemenangan.”

 

Turnamen ini akan digelar mulai tanggal 02 Oktober 2023 sampai dengan 09 Oktober 2023 dan diikuti oleh 80 tim/klub dari Kabupaten Tanjung Jabung Timur, yang terdiri dari 37 tim putra klub umum, 16 tim putri klub umum, 16 tim putra klub pelajar, dan 11 tim putri klub pelajar. Kegiatan berjalan dengan lancar dan meriah, dan berakhir sekitar pukul 11.15 WIB .

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23
Karo PID Divhumas Polri Ajak Fans Rhoma Irama Jaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Jelang Pilkada
Kepala Biro PID Divhumas Polri Hadiri Halal Bihalal dan Resepsi Milad Ke-11 Fans Rhoma Irama
Jelang KTT WWF di Bali, Korlantas Polri Survey Pengamanan dan Pengawalan di Beberapa Venue Kunjungan Delegasi
Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi Dengan Keagamaan Kuat
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Jamin keamanan dan kelancaran Ibadah Minggu, Bhabinkamtibmas Wunlah lakukan pengamanan di Gereja
Pastikan wilayah aman dan upaya pencegahan Guantibmas di Wilayah, Polsek Kresek lakukan giat Patroli Sambang Warga
Mempererat Sinergitas Tiga Pilar, Kapolsek Kresek hadiri kegiatan rangkaian HUT Kecamatan Gunung Kaler
Sambang DDS merupakan salah satu upaya menjalin Sinergitas dengan Aparatur Desa
Menjalin Tali Silaturahmi dengan para Sesepuh, Polsek Kresek kunjungi Tokoh Masyarakat di Desa
Upaya pendekatkan diri kepada masyarakat, Polsek Kresek kunjungi warga di Desa dalam rangka Program Polisi RW.
Lihat Semua
WordPress Lightbox